Renungan METODE ALLAH DIDALAM MELATIH SESEORANG

METODE  ALLAH  DIDALAM  MELATIH  SESEORANG

Baca 1 Samuel 17: 12- 15

Raja Daud adalah orang yang namanya paling banyak disebut didalam Alkitab: 66 x di Perjanjian Lama dan 59 x di Perjanjian Baru.

Baca 1Samuel 13: 13- 14, .............Tetapi Tuhan telah memilih seorang yang berkenan dihatiNya dan.......................”

Metode Allah Didalam Melatih Seseorang

Sebelum raja Daud menjadi orang yang popular didalam firman Allah, Allah telah melatih dia didalam empat disiplin:
I.  Allah  melatih  Daud  didalam  kesepian
Sebelum Daud menjadi pemimpin yang popular, dia ditempatkan terlebih dahulu disuatu tempat yang sepi. Hampir setiap hari Daud hanya ditemani oleh kambing-domba, dan kecapi. Sering ia tidak pulang kerumah, karena padang rumput yang hijau itu letaknya jauh dari Bethlehem, tempat tinggal Daud. Jadi siang dan malam dia sendirian.  Apabila siang hari dia kepanasan, dan dimalam hari dia kedinginan (Kej. 31: 40).
Jadi Allah melatih Daud didalam kesepian.
Sebelum Yohanes Pembaptis tampil sebagai nabi, dia tinggal dan hidup dipadang gurun. Dia hidup menyendiri. Dia tinggal didalam kesepian.

aplikasi: Sebelum seseorang itu menjadi pemimpin atau berhasil, maka ia harus sudah dapat mengatasi kesepian. Ia harus biasa hidup dalam kesepian. Bukan karena ia tidak punya teman, tetapi karena ia juga membutuhkan waktu untuk menyendiri. 

Mengatasi kesepian yang salah:
·        TV, hiburan, Casino
·        Mencari pacar: Seorang istri terbangun di tengah malam dan kaget melihat suaminya tidak ada di sisinya. Ia mencari ke seluruh ruangan dan mendapatkan suaminya sedang menangis tersedu-sedu. "Sayang, ada apa? kenapa menangis?" tanya istrinya. Sang suaminya menjawab, "Kau ingat 10 tahun yang lalu, ayahmu mengancamku untuk menikahimu atau aku akan dimasukkan ke penjara selama 10 tahun". "Ya, tentu saja aku ingat, emangnya kenapa?" tanya sang istri. "Aku seharusnya sudah bebas hari ini jika aku tidak memilih untuk menikahimu....."
·        Mengumpulkan teman-teman atau bertandang kerumah teman

 Seorang pemimpin pada umumnya hidup dalam kesepian. Karena didalam kesepian kita dapat
·        memikirkan rencana jangka panjang (goal, visi)
·        berdoa  (bergantung kepada kuasa Tuhan)
* Mungkin ada diantara anda yang merasa kesepian

 II.  Allah  Melatih   Daud  Untuk  Tidak  Dikenal  Orang
Sebelum Daud menjadi pemimpin yang popular, pertama-tama dia ditempatkan terlebih dahulu disuatu tempat yang sepi dan kedua, dia tidak dikenal orang.
Kalau kita tidak dikenal oleh orang lain tidak terlalu menjadi pemikiran. Tetapi bagaimana kalau sampai orang tua kitapun tidak ingat kita lagi?
contoh: 1Sam.16: 6- 11 !

aplikasi: Sebelum kita menjadi pemimpin atau berhasil, maka Tuhan menempatkan kita pada suatu posisi yang mana kita tidak dikenal oleh orang banyak. Bisa jadi pemimpin kitapun lupa akan diri kita. Tetapi Tuhan tidak pernah lupa.

Inilah training ground yang dapat membangun karakter seseorang. Sehingga pada waktu ia menjadi suksess, dia dapat mengatasi segala sanjungan orang atas dirinya.

Banyak orang yang tidak sabar dengan pelayanannya. Mereka berusaha mencari suatu cara untuk dapat dikenal oleh orang lain:
·        pindah gereja (supaya dapat posisi)
·        promosi diri
* Mungkin ada diantara anda yang merasa dilupakan oleh pemimpinnya !
III.  Allah  Melatih  Daud  Didalam  Kemonotonan (Kebosanan)
Sebelum Daud menjadi popular, pertama-tama dia ditempatkan terlebih dahulu disuatu tempat yang sepi dan kemudian dia tidak dikenal orang dan ketiga dia mengalami kebosanan /kemonotonan didalam tanggung jawabnya sehari-hari.

Daud mengerjakan sesuatu yang rutin /sama dari hari demi hari.

contoh: Kerja di pabrik; Pilot penerbangan

aplikasi: Sebelum kita menjadi suksess, Allah menempatkan kita pada suatu pelayanan yang monoton. Semua ini Allah lakukan untuk melihat kesetiaan kita.

Lukas 16: 10: “Barang siapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar.”   Jarang orang yang mau setia dalam perkara kecil. Kenapa?  Karena hal itu selalu mendatangkan kebosanan.

Mengatasi kebosanan yang salah:
·        ganti-ganti pelayanan
·        pindah- pindah  gereja
* Mungkin ada diantara anda yang telah merasa bosan atau monoton dengan pelayanannya      

 IV.  Allah  Melatih  Daud  Didalam  Kenyataan
Disiplin yang terakhir Allah lakukan terhadap Daud adalah melatih Daud didalam kenyataan. Selain Daud diperhadapkan dengan faktor kesepian, tidak dikenal orang banyak dan membosankan, dia juga diperhadapkan dengan faktor kenyataan.
contoh: 1Sam. 17: 34- 37 !
Daud menjelaskan bahwa ia telah membunuh beruang dan singa untuk membebaskan kambing-domba ayahnya.
Jadi sebelum Daud menjadi pemimpin yang popular dengan mengalah Goliath, dia sudah diperhadapkan dengan kenyataan. Dia harus membunuh singa/ beruang untuk membebaskan kambing-domba ayahnya. Jadi Tuhan yang mengirimkan  beruang /singa untuk menerkam kambing-domba Daud.
Dengan demikian, keberanian dalam diri Daud sudah terbentuk ketika dia menghadapi binatang-binatang buas.

aplikasi:  Sebelum kita dapat melakukan perkara-perkara yang besar, maka, terlebih dahulu, kita diperhadapkan kepada suatu kenyataan atau tantangan.

Jadi Tuhan mengirimkan beruang /singa  kedalam pelayanan kita, supaya kita dapat menghadapi kenyataan:
·        masalah
·        salah pengertian
·        kritikan
Setiap pelayanan yang dipercayakan kepada kita pasti ada manfaatnya dimasa depan.

Ingat : Kemampuan untuk mengatasi tantangan dimasa mendatang tidak terlepas dari karakter /attitude  kita yang telah dibentuk dimasa lalu.

* Mungkin ada diantara anda yang telah membuang kesempatan melalui pelayanan yang dipercayakan kepada anda

Konklusi:

Daud sudah lama mati. Tetapi program Allah tetap berjalan terus.

Allah tetap mencari “seorang yang berkenan dihatiNya dan yang melakukan segala perintahNya.”

Panggilan Allah kepada saya tidak tergantung dengan apa yang telah saya lakukan didepan umum, sekalipun itu yang luar biasa, melainkan dengan apa yang telah saya lakukan, sekalipun itu hal yang kecil, dimana tidak seorangpun yang melihat dan yang memperhatikannya.

Comments

Popular Posts