Renungan Kristiani KUASA YANG MENGUBAH HIDUP MANUSIA
Sebab untuk itulah Kristus telah mati dan hidup
kembali, supaya Ia menjadi Tuhan, baik atas orang-orang mati, maupun atas
orang-orang hidup. (Roma 14:9 TB)
Ada begitu banyak ayat di dalam Alkitab
yang menegaskan mengenai kebangkitan Kristus. Salah satu pernyataan yang paling
gamblang adalah tulisan Lukas dalam Kisah Para Rasul. _Kepada mereka Ia
menunjukkan diri-Nya setelah penderitaan-Nya selesai, dan dengan banyak tanda
Ia membuktikan, bahwa Ia hidup. Sebab selama empat puluh hari Ia berulang-ulang
menampakkan diri dan berbicara kepada mereka tentang Kerajaan Allah._
Kita mungkin tidak bisa membuktikan dengan
sempurna melalui tes di lanoratorium, namun faktanya adalah Yesus sudah bangkit
dari maut, dan Dia telah mengubah hidup begitu banyak orang.
*DOA*
Semua argumen tentang keberadaan-Mu
dipatahkan oleh fakta bahwa kehadiran-Mu nyata dalam hidupku hari ini. Terima
kasih untuk anugerah yang besar ini.
Comments
Post a Comment