Renungan Pemulihan

YEHEZKIEL
32. Pemulihan

By Ps Sammy Lapudooh
Shine Jogja

Yehezkiel 28:25-26
Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada saat Aku mengumpulkan kaum Israel dari tengah suku-suku bangsa, di mana mereka berserak dan Aku menunjukkan kekudusan-Ku kepada mereka di hadapan bangsa-bangsa, maka mereka akan diam di tanah mereka yang telah Kuberikan kepada hamba-Ku Yakub. Mereka akan diam di sana dengan aman tenteram, mereka akan membangun rumah dan membuat kebun anggur. Ya, mereka akan diam dengan aman tenteram pada saat Aku menjatuhkan hukuman atas semua tetangganya yang menghina mereka. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, Allah mereka.

Penghakiman memang mengerikan. Penulis surat Ibrani mengatakan: Ngeri benar, kalau jatuh ke dalam tangan Allah yang hidup. (Ibr 10:31). Tidak ada seorang pun yang sanggup melawan tangan murka Allah itu. Akan tetapi, Allah bukan Penguasa yang lalim. Tujuan-Nya dari semula adalah keselamatan bagi umat-Nya. Oleh karena itu di akhir “seri penghakiman” ini, terselip janji pemulihan kembali.

Allah berjanji, pada akhirnya nanti Dia akan mengumpulkan kembali umat-Nya, sehingga mereka dapat kembali bersekutu dengan Dia dalam damai sejati. Kapankah itu terjadi? Itu terjadi ketika umat-Nya kembali menyadari, tujuan Allah menciptakan mereka.

Tujuan kita diciptakan adalah untuk bersekutu dengan Allah. Untuk melakukan tugas-tugas yang dibagikan Allah kepada kita di dunia, dalam persekutuan dengan-Nya. Oleh karena itu, jangan menyimpang dari tujuan itu. Ketika kita menyimpang, Allah memanggil kita kembali. Panggilan-Nya lembut, namun kadang-kadang bisa juga keras, seperti seorang ayah menegur anak yang dikasihinya. Kita memang anak-anak-Nya, karena itu mari selalu kembali kepada-Nya, dan menikmati kasih karunia-Nya yang begitu berlimpah itu. Haleluya!

Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya (Filipi 3:10)

Refleksi: Ajarku mengenal-Mu, semakin dekat setiap hari!

Comments

Popular Posts